Buat yang ngikutin blog aku dari lama, pastinya tau dong dari dulu aku emang pengguna Garnier Sakura White. Sampai sekarang pun aku tetep pake Garnier Sakura White khususnya varian Garnier Sakura White Pinkish Radiance & Smooth Pores Whitening Serum Cream SPF 21/PA+++, yang ampuh banget melembabkan sekaligus memberikan efek cerah merona dan glowing seketika pada kulit wajahku.
Garnier Sakura White Essence Lotion
Setelah mencuci muka dan pakai toner, biasanya aku pakai essence. Garnier Sakura White Pinkish Radiance Essence Lotion ini diperkaya dengan Ekstrak Sakura dari Jepang, Hyaluronic Acid, Vitamin B3 & CG. Essence dari Garnier ini mempunyai tekstur jelly, tidak berwarna, dan sangat cepat menyerap di kulit. Membuat kulit terasa segar, super lembab, dan yang aku suka, dalam beberapa menit kulit terasa halus tanpa terasa lengket sama sekali.
Garnier Sakura White Pinkish Radiance Ultimate Serum
Lalu dilanjutkan dengan penggunaan Garnier Sakura White Pinkish Radiance Ultimate Serum. Serum ini diperkaya dengan ekstrak sakura dan 5000 kapsul pencerah. Kalo kalian perhatikan produknya baik-baik, terdapat banyak butiran putih kecil - yang merupakan kapsul pencerah! Gemesss yah!
Pertama kali pake serum ini, aku langsung jatuh cinta sama teksturnya yang sangat ringan, cepat menyerap, membuat kulit terasa lembut dan halus seketika. Dengan pemakaian hampir seminggu, aku merasa tekstur kulitku jadi lebih halus.
Garnier Sakura White Whitening Serum Cream with SPF 21/PA+++
Step terakhir yaitu moisturizer. Biasanya pada siang hari aku pake pelembab yang mengandung SPF, seperti Garnier Sakura White Whitening Serum Cream with SPF 21/PA+++. Serum Cream dari Garnier ini mempunyai formulasi terbaru, kandungan tertinggi - 5x Ekstrak Sakura Jepang, Vitamin Pencerah, dan perlindungan SPF 21/PA+++.
Walaupun teksturnya creamy, saat diaplikasikan dikulit ternyata langsung merata dan terasa ringan dikulit. Yang paling aku suka, ada 'whitening' effect yang membuat kulitku tampak cerah dan glowing seharian. Terus juga ga perlu pakai SPF lagi, karena serum cream ini sudah dilengkapi dengan SPF 21/PA+++. Mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari, sekaligus menutrisi kulit agar lebih cerah merona.
Sejak pulang dari Bali seminggu yang lalu, kulitku jadi kering dan kusam. Seneng banget deh abis nyobain rangkaian Garnier Sakura White ini dalam waktu1 minggu, langsung terlihat hasilnya. Kulitku jadi lebih lembab, halus, glowing, dan cerah merona!
Btw ada yang udah nyobain rangkaian Garnier Sakura White ini juga kah? Yuk sharing juga gimana pendapat kalian :)
XOXO,
Tiff