8 Tips for Travelling to Japan

11:33:00

Senangnya sebentar lagi liburan Natal dan Tahun Baru nih.. Udah pada punya rencana mau liburan kemana? Kalau diantara kalian berencana liburan ke Jepang dalam waktu dekat ini ataupun soon, tentunya wajib baca postingan ini sampai habis :D


Walaupun aku sendiri belum pernah ke Jepang, tapi Jepang merupakan salah satu dream place yang selalu ada dalam wishlist-ku. Jadi aku selalu excited kalau membahas hal-hal mengenai travelling ke Jepang. Nah, berikut adalah 8 tips for Travelling to Japan khususnya untuk the first-timer.

1. Season

Seperti yang kita ketahui, Jepang punya 4 season yaitu spring, summer, autumn and winter.

Spring; Februari - April
Summer; April - Agustus
Autumn; Agustus - November
Winter: November - Februari


Jadi alangkah baiknya kita menentukan ke Jepang pada season apa. Di setiap season sebenarnya mempunyai khas dan festival yang menarik. Tapi kebanyakan dari orang pergi ke Jepang pada musim semi atau Spring, untuk melihat bunga sakura (cherry blossom) bermekaran, yang biasanya jatuh pada bulan Maret sampai awal April.

2. Which area of Japan

Ada 4 pulau besar di Jepang, yaitu Pulau Hokkaido, Honsu, Shikoku dan Kyusu. Yang terkenal dan umumnya dikunjungi banyak orang yaitu Tokyo dan Oksaka yang terletak di Pulau Honsu. Namun banyak juga yang ingin mengunjungi Sapporo yang terletak di Pulau Hokkaido. Maka harus dipertimbangkan lagi waktu serta budget tambahannya.

3. Buy the Ticket

Kalau sudah menentukan musim serta area tujuan di Jepang, sekarang waktunya hunting ticket. Ada banyak promo tiket murah ke Jepang di H.I.S. Travel Indonesia, H.I.S. Online Booking dan HISGO Indonesia dengan pilihan pesawat, termasuk Japan Airlines, ANA, Cathay Pacific, Garuda Indonesia, dll.


Biasanya penerbangan internasional dari Indonesia ke Jepang hanya bisa berhenti di Tokyo atau Osaka. Jadi kalau ingin ke daerah lain di Jepang, bisa pakai transportasi lain dengan bus, kereta, Shinkansen atau pesawat domestik di Jepang.

4. Itinerary

Buat kalian yang ingin jalan-jalan sendiri tanpa tour, penting banget menyusun itinerary untuk perjalanan saat di Jepang. Ada berbagai website mengenai wisata di Jepang, salah satunya yaitu H.I.S. Online Booking dan HISGO Indonesia - yang ga hanya menjual tiket pesawat dan tour package, tapi juga berbagi informasi seputar Jepang seperti rekomendasi tempat bersejarah yang wajib dikunjungi, wisata alam, kuliner, festival, theme park, serta aktivitas seru di Jepang. Kalian juga bisa membeli tiket theme park, festival atau aktivitas lainnya di Jepang langsung dari website HISGO Indonesia.



5. JR Pass


JR Pass atau Japan Rail Pass merupakan solusi tepat untuk menjelajahi berbagai daerah di Jepang dengan harga yang ekonomis dan hemat. Akan tetapi JR Pass ga bisa dibeli langsung di Jepang, melainkan harus membelinya dari luar Jepang atau secara Online di HISGO Indonesia. Nanti setibanya di Jepang, kalian hanya menukarkan bukti pemesanan di kantor penukaran tiket di stasiun-stasiun besar di Jepang. Ada beberapa jenis JR Pass yang dapat disesuaikan dengan rute perjalanan serta masa berlaku yang dibutuhkan mulai dari 7 hari, 14 hari, sampai 21 hari, detail lebih lengkap bisa lihat di website disini.


6. Tokyo Subway

Berbeda dengan JR Pass, Tokyo Subway yaitu transportasi bus di Jepang yang memudahkan kalian berkeliling Tokyo dengan aman dan nyaman. kalian bisa booking tiket metro, dengan pilihan 24 jam, 48 jam, atau 72 jam di HISGO Indonesia, yang tentunya lebih murah dan praktis daripada beli langsung di Jepang.


7. Pocket WiFi

Salah satu hal terpenting saat travelling yaitu akses internet! H.I.S. Online Booking dan HISGO Indonesia juga menyediakan layanan booking Pocket WiFi Unlimited plan yang bisa digunakan untuk HP dan laptop. Pocket WiFi ini bisa diambil di Indonesia, jadi pas sampe di Jepang bisa langsung pakai WiFi deh.


8. Japan Sim Card

Buat kalian yang berencana travelling sendirian atau berdua, dan tidak memerlukan banyak internet, disarankan untuk pake Sim Card saja. Kalian bisa membeli Sim Card terlebih dahulu dari Indonesia lewat H.I.S. Online Booking dan HISGO Indonesia, yang menyediakan Paket 7 hari Unlimited Sim Card yang tentunya lebih murah dibandingkan menyewa pocket WiFi.


Nah, kalau semua rencana sudah tersusun dengan rapi, waktunya mencari tahu beberapa basic travel guides yang perlu kalian ketahui setelah sampai di Jepang, pada postingan aku selanjutnya klik DISINI. Ohya ga ketinggalan, untuk tips mengenai beauty, fashion dan travel essential yang perlu dibawa ke Jepang, langsung aja cek di Beautynesia.

XOXO,
Tiff

You Might Also Like

0 comments